Terdapat beberapa obyek daya tarik wisata curug Panjang dan merupakan bagian yang terintegrasi satu dengan lainnya sebagai kawasan wisata minat khusus curug Panjang, yaitu air terjun curug Panjang, air terjun curug Bulao yang berada di hilir curug Panjang, komplek air terjun curug naga yang terdiri dari curug Barong, curug Periuk, curug, orok dan curug Naga, aliran sungai, hutan pegunungan bawah, bentang alam, dan kekayaan hayati dipunggungan barat daya gunung Paseban.
Oleh pengelola, curug Panjang dan curug Bulao di peruntukan sebagai tempat wisata massal sementara itu komplek air terjun curug Naga untuk wisata minat khusus. Dan, sebagai tempat menginap para wisatawan, terdapat beberapa camping ground, yang terbesar adalah Highland camp curug Panjang dan zona campervan ground TAM. Dibarat laut curug Panjang terdapat Highland Camp Samara, sementara itu camping ground curug Naga berada di sebelah barat air terjun curug Naga.
Curug terbentuk karena terjadinya patahan bumi sehingga adanya terjunan air, dapat juga disebabkan oleh adanya aktivitas erosi aliran air yang mengalir diatas lapisan batuan sehingga terjadinya pengikisan. Air terjun curug panjang yang memiliki bentuk yang memanjang, karakternya telah menginspirasi masyarakat yang bermukim disekitar terjunan air dengan menyebutnya sebagai curug panjang atau kependekan dari kata curug yang memanjang dan telah menjadi identitas yang merujuk pada kawasan wisata lerengan barat gunung Paseban karena kepopuleran nama terjunan air dengan bentuknya yang memanjang.
Sumber: highlandcamp.co.id
Leave a review